Minggu, 13 Maret 2016

Tiket Pesawat Promo Ke Jogja


                                                            
“Pulang ke kotamu, ada setangkup haru dalam rindu”
“Masih seperti dulu Tiap sudut menyapaku bersahabat”
“penuh selaksa makna”
“Terhanyut aku akan nostalgi, saat kita sering luangkan waktu”
“Nikmati bersama suasana Jogja”

Penggalan bait lagu dari band Kla Project yang berjudul “Yogya” memang bisa membawa kita akan kerinduan pada kota yang dijuluki kota pelajar ini. Bagaimana tidak, ragam tempat wisata ada di Yogya. Wisata Sejarah, Wisata Alam dan Wisata kuliner ada di kota ini. Nah, bagi anda yang barusan menyanyikan bait pertama lagu “Yogya” tersebut pastinya  anda berniat untuk kembali berlibur ke kota Yogya. Tapi sebelum anda packing-packing dan cari hotel, sebaiknya cek dulu deh harga Tiket Pesawat Promo  Ke Jogja untuk bulan ini.

Untuk bulan Februari ini, harga Tiket Pesawat Promo Ke Jogja berada dititik harga termurah dengan harga Rp. 363.900 dan termahal berada di harga Rp. 3.391.500. Lalu maskapai apa saja tuh yang memberikan harga paling murah.

Yang pertama ada Wings Air, Maskapai ini memberikan harga Tiket Pesawat Promo Ke Jogja paling murah banget yakni Cuma Rp. 363.900 untuk penerbangan siang pukul 14:05. Untuk harga Rp. 363.900 tersebut sudah termasuk 10Kg bagasi dan pajak bandara, tapi sayang maskapai ini hanya melayani 1 jadwal keberangkatan saja jika ada opsi penerbangan pagi tentu banyak peminatnya.
Air Asia merupakan maskapai selanjutnya yang melayani rute penerbangan Jakarta Yogyakarta. Maskapai ini menyiapkan 3 pilihan jam keberangkatan yakni pukul 05:50, 10:35 dan 14:40. Untuk masing jadwal keberangkatan memiliki harga yang berbeda-beda, jika memiliki jadwal pukul 05:50 harga tiket adalah Rp. 366.966, pukul 10:35 harga tiketnya adalah 399.900 dan pukul 14:40 harga tiketnya menjadi Rp. 432.300. dari informasi diatas tadi, jika anda memang mengincar harga Tiket Pesawat Promo Ke Jogja bisa menggunakan penerbangan pada pagi hari. Selain murah anda bisa lebih cepat sampai dan langsung jelajah kota Yogyakarta tanpa khawatir kesiangan.

Selanjutnya ada maskapai Lion Air, maskapai ini telah menyiapkan 4 armada pesawatnya ke Yogyakarta dengan 4 pilihan jadwal keberangakatan dengan harga yang flat yakni Rp. 370.500. Jadwal yang disediakan Lion Air antara lain pukul 05:55, 17:00, 18:05 dan 18:05.
Lalu ada Sriwijaya Air, maskapai ini menyiapkan 2 jadwal keberangkatan yakni penerbangan siang dan malam hari. Untuk penerbangan siang, pesawat akan berangkat pukul 12:30 dan tiba di Yogya pada pukul 13:40 sedangkan penerbangan malam akan berangkat pukul 18:30 dan tiba di Yogyakarta pukul 19:40. Tiket pesawat yang dijual Sriwijaya Air baik penerbangan siang dan malam berada diharga yang sama yaitu Rp. 389.500. Harga tersebut sudah termasuk 20kg bagasi, pajak bandara dan makan gratis saat di pesawat.

Berikutnya ada maskapai  Batik Air, makspai ini memiliki jadwal penerbangan yang komplit. Anda bisa memilih apakah ingin penerbangan pagi, siang,sore atau malam, karena Batik Air telah menyiapkan 6 jadwal keberangkatan yang bisa anda pilih sesuai kebutuhan. Jadwal penerbangan yang siapkan antara lain pukul 05:40, 07:50, 09:25, 11:50, 15:50 dan terakhir 18:50. Baik penerbangan pagi, siang, sore atau malam, anda tidak perlu khawatir harganya berbeda-beda pada setiap jadwal, karena maskapai ini menawarkan harga flat untuk semua jadwal penerbangan yaitu Rp, 467.600.


Dan Maskapai terakhir adalah maskapai penerbangan first class milik Indonesia, Garuda Indonesia. Garuda Indonesia merupakan satu-satunya maskapai yang memiliki jadwal penerbangan paling banyak ke Yogyakarta. Tercatat ada 13 jadwal pesawat yang disiapkan oleh Garuda Indonesia antara lain:
1.       Pukul 05:25 – 06:40 Harga tiket Rp.    796.900
2.       Pukul 08:05 – 09:20 Harga tiket Rp.    796.900
3.       Pukul 09:35 – 15:30 Harga tiket Rp. 3.391.500 (Transit)
4.       Pukul 10:05 – 11:20 Harga tiket Rp.    873.200
5.       Pukul 12:10 – 13:25 Harga tiket Rp.    949.500
6.       Pukul 13:05 – 14:20 Harga tiket Rp.    873.200
7.       Pukul 14:15 – 19:45 Harga tiket Rp. 2.866.900 (Transit)
8.       Pukul 14:20 – 15:35 Harga tiket Rp. 1.156.700
909.       Pukul 14:55 – 19:45 Harga tiket Rp. 2.866.900 (Transit)
110.   Pukul 16:20 – 17:35 Harga tiket Rp. 1.233.000
111.   Pukul 17:20 – 18:35 Harga tiket Rp.     873.200
112.   Pukul 18:25 – 19:40 Harga tiket Rp.     774.000 (Promo)
114.   Pukul 19:35 – 20:50 Harga tiket Rp.     949.500
Dari ketiga belas maskapai yang melayani rute penerbangan ke Yogyakarta, 3 diantaranya akan lakukan penerbangan transit ke Denpasar sebelum melanjutkan penerbangan ke Yogyakarta dan selebihnya melayani rute perjalanan langsung. Jika anda menginnginkan tiket murah dari Garuda Indonesia, anda bisa memilih penerbangan pukul 18:25, karena harga yang ditawarkan adalah Rp. 774.000.

Itulah maskapai-maskapai yang melayani rute penerbangan ke Yogyakarta. Harga Tiket Pesawat Promo  Ke Jogjaa yang telah disampaikan diatas merupakan harga untuk penerbangan periode bulan November 2015, jadi jika anda merencanakan perjalanan ke Yogya bulan ini maka harga tersebutlah yang berlaku.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar